Assalamu’alaykum

Getuk Sokaraja
Getuk Sokaraja

Foto di atas adalah oleh-oleh dari kawan-kawan, sahabat, sohib, keluarga kami yakni koboys Jawa Tengah khususnya Cak Poer makasih ya kang :D, mereka semua datang ke Jakarta atas undangan AHM dalam acara “Blogger Visit to AHM Factory” di Cikarang yang kebetulan Aa juga mendapatkan undangan yang sama, juga ada kawan blogger dari Jatim seperti Pak tua (rider tua), kang Wiro, dan Kang Setiawan Heri :D.

Awalnya Aa mau ikut dengan rombongan di Citos, tapi agak bingung parkirnya kalau bawa motor soalnya mesti kumpul pagi-pagi jam 7, ya sudah akhirnya Aa bersama kawan Koboys kang Rosso #99 berangkat dari rumah (Tangerang) pagi-pagi jam 05.30 WIB, sebelumnya Aa menukar tunggangan si merah dengan si ijo spacy karena Aa rasa lebih nyaman menggunakan metik yang juga langsung Aa isi full BBM nya :mrgreen:

2013-04-12 20.16.26-1

Aa langsung meluncur bersama kang rosso #99, perjalanan cukup lancar karena masih pagi, lalu kami di tengah perjalanan yang hampir sedikit lagi ke TKP mampir dahulu ke rumah kang Giyono bersama dengan mas Ato yang menunjukkan rumah kang Giyono :D.

Sampai di lokasi sebetulnya acara sudah di mulai dengan beberapa undangan yang sudah hadir lebih dahulu seperti bang haji Taufik yang punya warung TMCBlog , IWA, SL, dan yang lainnya termasuk mungkin undangan pers dan anggota Club motor.

2013-04-13 13.15.11

Cukup meriah dan rame bersama dengan kawan-kawan blogger yang berjumlah puluhan orang, di mana diselingi canda tawa dan guyonan bahkan sesi tanya jawab pun sangat meriah di mana Mas Bambang nunggang jaran meminta bukti otentik atas kehadirannya ke pabrik tersebut :mrgreen:.

2013-04-13 14.31.52

Tentunya yang menarik di sini adalah kunjungan ke dalam pabrik perakitan motor yang memang ada dalam agenda di undangannya, tapi memang dalam lingkungan pabrik ini gak boleh ada tukang foto atau jeprat jepret di dalam karena memang peraturannya demikian, jadi cuma keliling saja dan melihat bagaimana proses perakitan sebuah motor sampai selesai yang dijelaskan hanya dalam 22 detik menjadi sebuah motor komplit :D.

Di dalam wilayah pabrik lainnya terdapat proses yang sebagiannya dibantu atau dilakukan oleh mesin atau robot dan proses-proses lainnya yang semuanya mendukung penuh untuk kelancaran perakitan sebuah kendaraan bermotor roda dua :D.

Oya ada sesi pembagian doorprize di mana di bagi menjadi 2 sesi, yang pertama 3 buah doorprize dan yang beruntung adalah Kang Haji Taufik, Bro Rifky Mercon, dan Kang maskur Alhamdulilah, sesi doorprize yang kedua ada 2 hadiah dan yang beruntung adalah Bro Saranto dan Aa sendiri :mrgreen: Alhamdulillah :D.

2013-04-13 13.53.17

ahm-factory-visit-0859

Ada juga sesi test ride Vario yang sudah menggunakan teknologi ISS seperti PCX.

Foto-foto lainnya :

Kang wiro Nyoba nyanya :mrgreen:
Kang wiro Nyoba nyanya :mrgreen:

2013-04-13 13.08.56

Bersama Juragan rongsok, Rider  tua,Setia1Heri
Bersama Juragan rongsok, Rider tua,Setia1Heri
IWB
IWB
TMC Blog
TMC Blog

vb3

wpid-893379_10151548685878839_138422658_o

cb90z1

Doorprize :mrgreen:
Doorprize :mrgreen:

Semoga bermanfaat, untuk artikel teknisnya silahkan kunjungi tmcblog,iwb dan lainnya :D.

Wassalam

Aa Ikhwan

32 thoughts on “Silaturrahim Ajib, Blogger Visit to AHM Factory”
  1. بِسْـــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِالرَّحِيْـــــــمِ
    absen dl baru baca
    Sent from my BerryBerry® via Bolo Konco Network

    1. iye ternyata kawan ane pake suzuki di suruh parkir di luar, tp akhirnya setelah negosiasi dengan security n koordinasi, akhirnya undangan boleh masuk dengan motor lain tp beda parkiran 🙁

  2. curco, d plant 2 pegangsaan kalo tamu pake motor non Honda, gak boleh parkir d dalem :mrgreen:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *