Assalamu’alaikum

Aa Ikhwan Blog kali ini akan sedikit membahas mengenai rasa perhatian atau care di antara sesama pengendara khususnya kendaraan bermotor roda dua.

Sudah seharusnya para pengendara memperhatikan aspek keselamatan dalam berkendara mulai dari awal berangkat, di jalan, sampai di tujuan dan begitu pula sebaliknya. Dalam hal ini keselamatan berkendara tidak luput dari masalah konsentrasi para pengendara, kadang sering dijumpai di jalanan beberapa biker ada yang kurang konsentrasi entah itu lupa, capek, atau gak mau tau 😀 .

Sudah selayaknya kita sesama pengendara saling care / perhatian dengan mengingatkan satu sama lainnya, seperti contohnya kalau ada biker yang lupa kasih lampu sein atau lupa mematikan lampu sein bisa ditegur dengan tujuan mengingatkan betapa pentingnya keselamatan di jalan karena sehat itu mahal.

Sering juga kita temui beberapa pengendara yang lupa untuk menaikkan standar miringnya yang akan membahayakan pengendara tersebut dan tugas kita adalah mengingatkan mereka sehingga dapat mencegah kecelakaan, beberapa waktu yang lalu pun Aa Ikhwan Blog di lampu merah perempatan Cengkaren melihat dan mendengar ada pengendara motor yang menegur motor di sampingnya yang memboncengi seorang anak yang tidak menggunakan alas kaki kurang lebih kalimatnya seperti ini ” Pak, itu anaknya gak pake sendal, hati-hati pak takut masuk ke jari-jari motor “. Begitu care-nya pengendara motor tersebut terhadap pengendara yang lainnya, sudah selayaknya di contoh.

Selain care terhadap pengendara bermotor, kita pun harus care terhadap penyeberang jalan atau pejalan kaki yang ingin menggunakan hak-haknya di jalan.

Konsentrasi selalu saat di jalan dan jangan lupa care terhadap yang lainnya 😀

Wassalam

Aa Ikhwan

0 thoughts on “Saling Care Sesama Pengendara”
  1. kalau kita bisa menyayangi sesama seperti kita menyayangi diri kita…nyamanlah hidup KITA DIDUNIA

      1. ^ Arief : betul bro Arif,.. cm butuh waktu entah sampai kapan untuk menerapkan budaya safety di jalan . thx ya udh mampir 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *